Politics >> Voice of America


Rusia Larang Pesawat yang Terhubung dengan Inggris Lewati Wilayah Udaranya


Link [2022-02-26 11:56:32]



Moskow, Jumat (25/2), melarang semua pesawat yang terkait dengan Inggris, termasuk penerbangan transit, dari wilayah udaranya setelah maskapai andalannya, Aeroflot, dilarang terbang di atas Inggris setelah serangan Rusia terhadap Ukraina. "Pembatasan diberlakukan pada penggunaan wilayah udara Rusia untuk penerbangan pesawat yang dimiliki, disewa atau dioperasikan oleh organisasi-organisasi yang terkait atau terdaftar di Inggris," kata otoritas penerbangan Rosaviatsia dalam sebuah pernyataannya. Larangan itu berlaku mulai pukul 11.00 pagi waktu Moskow, kata pernyataan tersebut, dan termasuk penerbangan yang transit melalui wilayah udara Rusia. Masih menurut pernyataan tersebut, keputusan itu diambil "sebagai tanggapan atas keputusan yang tidak bersahabat dari otoritas penerbangan Inggris". London, Kamis (24/2) melarang Aeroflot menggunakan wilayah udara Inggris. Inggris juga membekukan aset sejumlah nama besar di bidang perbankan dan manufaktur senjata, dalam sanksi-sanksi yang diumumkan setelah Presiden Rusia Vladimir Putin melancarkan serangan ke Ukraina. Rosaviatsia mengatakan telah mengirim proposal kepada mitra Inggrisnya untuk "melangsungkan konsultasi" pada Kamis (24/2) dan telah menerima "jawaban negatif" pada Jumat (25/2). Pasukan Rusia telah mencapai ibu kota Ukraina, Kyiv, pada Jumat. Putin mengabaikan sanksi-sanksi internasional dan melanjutkan invasi, yang diumumkannya pada Kamis dini hari. [ab/uh]



Most Read

2024-09-20 14:43:58